Menyembunyikan Tabs Secara Permanen di Excel #Aplikasi Excel

Langkah Menyembunyikan Tabs Secara Permanen di Excel
Aplikasi Excel - Pada seri aplikasi excel ini, kami ingin berbagi trik untuk aplikasi excel kamu. Triknya adalah bagaimana cara menyembunyikan Tabs secara permanen. Definisi permanen maksudnya bahwa pengguna tidak dapat memunculkan tabs dengan cara biasa, fungsi Unhide saja. Melainkan pengguna harus menggunakan aplikasi pendukung untuk melakukan hal tersebut. Apa aplikasi tersebut?

Pada tampilan dasar, saat kita membuat file baru (New file) maka excel akan memberikan kepada kita 3 buah Sheet Tabs, yaitu sheet1, sheet2, dan sheet3. Kamu tentu tahu bahwa kita dapat merubah nama Tabs ini sesuka kita. Kalau kamu merubah  nama sebuah sheet Tabs, excel membatasi hanya sampai 31 karakter. Gak percaya? silahkan dicoba.

Dalam menyembunyikan Tabs, biasanya menggunakan fungsi hide saja. Hal ini sangat mudah untuk pengguna menampilkannya kembali. Untuk memberikan keamanan lebih pada aplikasi excel kamu, maka kamu harus menginstall aplikasi CustomUI. Cara install aplikasi CustomUI bisa tengok di sini.

Langkah Menyembunyikan Tabs Secara Permanen di Excel #Aplikasi Excel

A. Menyembunyikan Tabs

A.1. Menyembunyikan Tabs satu per satu.
1. Klik kanan pada Tabs yang akan disembunyikan.
2. Kemudian klik Hide.


3. Tab Sheet1 berhasil disembunyikan.

A.2. Menyembunyikan Seluruh Tabs secara bersamaan
1. Klik Menu File.
2. Klik Menu Options.
3. Klik Pilihan Advanced.
4. Hapus Centang pada Show Sheet Tabs


5. Semua Tabs berhasil disembunyikan.


B. Mencegah Tabs dapat dimunculkan Lagi

1. Buka aplikasi CustomUi. Kamu bisa install dulu jika belum punya.
2. Klik menu Open file. Cari letak file excel yang akan dikerjakan. Pilih Open. Jika file yang akan dikerjakan ini sedang dibuka, maka tutup dulu supaya proses kustom UI bisa berjalan dengan baik.


3. Klik menu Insert, Pilih Insert, kemudian pilih menu Office 2010 Custom UI Part.


4. Ulangi langkah 3, tapi kali ini pilih menu Office 2007 Custom UI Part.
5. Masukkan Kode CustomUI sesuai versi windows. Klik CustomUI14, masukkan kode customUI untuk windows 2010 berikut.
<customUI xmlns="http://schemas.microsoft.com/office/2009/07/customui">

<commands>

 <command idMso="Help" enabled="true" />

 <command idMso="WindowClose" enabled="true"/>

     <command idMso="WindowRestore" enabled="true"/>

     <command idMso="WindowMinimize" enabled="true"/>

 <command idMso="ApplicationOptionsDialog" enabled="false"/>

 <command idMso="FileExit" enabled="true"/>

 <command idMso="GroupPermissions" enabled="true"/>

</commands>

</customUI>
Berikut hasilnya:


Klik CustomUI, masukkan kode untuk windows 2007 berikut.
<customUI xmlns="http://schemas.microsoft.com/office/2006/01/customui">

<commands>

 <command idMso="Help" enabled="true" />

 <command idMso="WindowClose" enabled="true"/>

     <command idMso="WindowRestore" enabled="true"/>

     <command idMso="WindowMinimize" enabled="true"/>

 <command idMso="ApplicationOptionsDialog" enabled="false"/>

 <command idMso="FileExit" enabled="true"/>

 <command idMso="GroupPermissions" enabled="true"/>

</commands>

</customUI>

Berikut hasilnya:


Kamu dapat menambahkan kedua kode di atas supaya file excel dapat berjalan pada kedua versi windows.
6. Klik Menu Validasi untuk memeriksa kode berjalan dengan benar.


7. Jika berhasil, klik Menu Simpan dan tutup aplikasi CustomUI.

Kode CustomUI di atas membuat pengguna tidak dapat memunculkan Tabs karena Menu Options sudah dimatikan (off). Kamu bisa mengeceknya untuk memastikan bahwa kamu sudah berhasil melakukan langkah di atas.


C. Mengaktifkan Menu Options

1. Buka aplikasi CustomUI. Pilih file excel yang akan dikerjakan, kemudian klik menu Open.
2. Klik pada customUI14, kemudian ubah kode berikut:
<command idMso="ApplicationOptionsDialog" enabled="false"/>
menjadi:
<command idMso="ApplicationOptionsDialog" enabled="true"/>
3. Ulangi langkah nomor 2, tapi kali ini klik CustomUI dan ubah kode seperti langkah nomor 2 di atas.
4. Klik simpan dan tutup aplikasi.

D. Menampilkan Tabs

1. Buka file excel-nya.
2. Klik office button, klik Options.
3. Klik menu Advanced, lalu centang pada Show Sheet Tabs.
4. Klik OK untuk mengkonfirmasi.
5. Tabs berhasil ditampilkan lagi.

Download File Latihan Menampilkan Kembali Tabs yang Sudah Disembunyikan di Excel


Saria Bakti

Seorang Blogger sejak 2015. Senang berbagi informasi yang dapat meningkatkan Imunitas Tubuh.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama