Printer Canon IP 2770 telah lama admin bahas di sini. Namun baru kali ini admin sempat untuk membahas mengenai cara instalasi driver printernya. Buat kalian yang baru saja akan memulai instalasi printer ini bisa menyimak tutorialnya di bawah ini.
Printer Canon IP 2770 banyak digunakan oleh konsumen. Sekalipun minim fitur namun harganya yang pas di kantong membuat printer ini laris di pasaran. Jika anda membutuhkan printer hanya untuk kebutuhan mencetak dokumen maka printer canon IP 2770 merupakan pilihan yang cukup baik.
Baca juga : Cara mengatasi printer error 5100 Printer Canon IP 2770
Printer Canon IP 2770 tidak dipungkiri sering mengalami masalah teknis. Namun semua itu tidak menjadi masalah karena solusinya banyak dibahas di internet. Jadi anda tidak perlu khawatir untuk memiliki printer ini.
Untuk menginstall driver printer canon IP 2770 tanpa CD anda dapat mengunduhnya dari internet. Salah satunya di sini. Sesuaikan jenis driver yang diunduh dengan spesifikasi komputer/laptop anda.
Install Driver Printer Canon IP 2770 Tanpa CD
Langkah-langkah menginstall sebagai berikut.1. Buka aplikasi driver printer canon IP 2770. Double klik pada file MSETUP4.
2. Klik Yes untuk melanjutkan.
3. Klik benua Asia jika anda tinggal di Asia. Lalu klik Next.
4. Klik negara anda misalnya Indonesia lalu klik Next.
Baca juga : Cara Mengetahui Printer Aktif Saat Mencetak Dokumen
5. Klik Easy Install untuk memilih jenis instalasi yang disarankan.
6. Klik Install.
7. Klik yes untuk menyetujui.
8. Klik Next.
Tunggu hinga proses instalasi tahap 2 selesai.
9. Koneksi laptop dengan printer. pastikan tersambung dengan baik. Setelah printer terdeteksi, tunggu sampai semua selesai.
10. Klik Next untuk melanjutkan.
12. Setup pun selesai. Klik Next untuk lanjut.
Baca juga : Cara Memindahkan Katridge Printer MP250 ke IP2770 atau Sebaliknya
13. Klik Agree untuk melanjutkan.
14. Instalasi selesai dan klik Exit untuk menyelesaikan semua proses instalasi.
Aplikasi print menggunakan printer canon IP 2770 siap digunakan.
Demikian informasi mengenai cara Install Driver Printer Canon IP 2770 Tanpa CD. Semoga bermanfaat.