Membuka Visual Basic Editor VBA Powerpoint

Tutorial VBA Powerpoint kali ini adalah tentang VBE. VBE merupakan singkatan dari Visual Basic Editor. Setelah kita klik menu Visual Basic Powerpoint, kita akan langsung masuk ke Visual Basic Editor.

VBE merupakan wadah untuk menulis unek-unek kita, maksudnya script/code VBA. VBE inilah yang nantinya akan menampung semua script/code VBA yang kita gunakan.

Untuk menulis code VBA, kita harus memasukkan objek VBA dahulu. Objek-objek VBA yang terdapat pada VBE seperti module, UserForm, Procedure, dan file. Secara umum, jika kita baru belajar VBA Powerpoint, kita dapat menambahkan sebuah module.

Baik, bagaimana cara kita untuk membuka Visual Basic Editor?. Ada beberapa cara supaya kita bisa memasuki VBE. Mari simak penjelasan berikut ini.

vbe
Visual Basic Editor


1. Menggunakan Menu ‘Visual Basic’

visual basic powerpoint
Visual Basic Powerpoint (VBA Powerpoint)

Pada powerpoint, klik Tab Developer.  Pada Tab Developer ini terdapat beberapa menu termasuk menu Visual Basic. Nah, kliklah menu Visual Basic itu.

2. Menggunakan kombinasi 2 tombol keyboard yaitu Alt+F11. Seperti tampak pada gambar di atas.
3. Menggunakan menu ‘View Code’

code vba powerpoint
Menu View Code

Selain menggunakan menu ‘Visual Basic, kita juga bisa menggunakan menu ‘View Code’. Masih pada Tab Developer, Lihat menu View Code. Nah Kliklah Menu View Code itu.

Jadi, begitulah beberapa cara kita untuk membuka Visual Basic Editor (VBE). Selamat mencoba.
Saria Bakti

Seorang Blogger sejak 2015. Senang berbagi informasi yang dapat meningkatkan Imunitas Tubuh.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama